Berkata-kata oleh rabiatul Adawiyah

Setiap orang pasti ingin jadi lebih baik, bukan?
Maka, jalani serangkain proses untuk memenuhinya. Gak susah kok kalo usaha. Gak berat kalo bersungguh-sungguh. Yakin kuncinya.
****
Kita mulai dari pertanyaan paling mendasar. Setiap orang pasti mengalami fase bersedih dalam hidupnya bukan? Hanya saja, tergantung bagaimana cara menyikapinya. Ada yang tersenyum, trepuruk, bahkan tertawa. Wajar saja semua itu. Selama apa yang dilakukannya bisa membuatnya jadi lebih baik. Tapi, jangan terlalu lama dalam kesedihan itu. Sudah waktunya untuk bangkit dan berbenah. Bukankah, kita tahu bahwa dunia tak hanya berpusat pada kita? Siapa lagi yang akan membantu untuk tetap bertahan kecuali diri kita sendiri. Tersenyum, hadapi apapun itu. Memang pada awalnya tak akan mudah. Tapi, seiring berjalannya waktu akan baik-baik saja kok. Percaya deh, kan ada Tuhan yang selalu merancang itu. Kita punya Tuhan yang akan selalu mendengarkan, cerita kan saja semuanya. Berserah diri pada-Nya. Hati bakalan tenang dan damai kok.
Percaya, Tuhan mendengar kamu. Jangan berkecil hati. Saatnya, kamu berbenah dimulai dari hati. Menata pikiran, menata hidup, menanta mimpi kembali, menata bagaimana harus berjuang, menata cara berpikir, dan lain sebagainya. Setelah semuanya kamu tata kembali, nanti, kegelisahan dan kekhawatiran yang ada akan baik-baik saja.
Hey, bukankah kamu tau, kalo hidup bukan melulu soal sedih. Nikmati prosesnya. Akan dipertemukan dengan hal indah di waktu yang tepat kok. Jangan takut menunggu. Semuanya sudah diatur Tuhan. Percayakan cerita hidup kamu pada-Nya. Pasti, kamu akan bahagia.
Jadi, mulai dari sekarnag, ayok berbenah bersama. Tersenyum dan selalu bersyukur. Percaya pada-Nya.
Ohya, jika kamu punya prespektif yang berbeda tentang mari berbenah dalam hal apapun. Kamu bisa share ke aku. I love it!

0 Komentar